Pengikut

HAPPY READING PEOPLE :)

Sabtu, 03 Desember 2016

FAKTA UNIK SAAT BATUK DAN PILEK



Batuk dan pilek merupakan penyakit yang sering dialami oleh semua orang. Cukup dengan minum obat warung penyakit ini langsung reda. Biasanya penyakit ini diakibatkan oleh virus yang ditularkan oleh orang-orang sekitar kita. Tanpa kalian sadari, terdapat fakta unik tentang batuk dan pilek.
Fakta pertama, pilek membutuhkan waktu sekitar 48 jam untuk menginfeksi dan membuat sakit. Jika hidung meler, tenggorokan gatal, pikirkan 48 jam sebelumnya. Kemungkinan virus pilek tersebut sudah masuk ke dalam tubuh. Para ahli mengatakan virus pilek membutuhkan waktu sekitar dua hari untuk untuk menanamkan ke lapisan sel-sel dan menghasilkan gejala. Terkadang pilek dan flu susah dibedain.
Fakta ke dua, senjata terbaik melawan pilek adalah olah raga. Bukan obat ataupun suplemen vitamin, tapi olah raga. Peneliti Appalachian State University sudah mempelajari bagaimana sistem kekebalan tubuh dan virus yang dipengaruhi oleh olah raga. Para peneliti mengatakan, jika ingin benar-benar menangkal flu di musim dingin ini, cara terbaik adalah dengan 30 menit berjalan kaki cepat, 5 kali per minggu. Latihan ringan ini baik karena memindahkan darah keseluruh tubuh dan juga meggerakkan sel darah putih untuk mencari infeksi. Kata Dr Eccles.
Fakta ke tiga, kurang tidur salah satu penyebabnya. Berapa banyak waktu tidur kamu semalam? Menurut peniliti di Carnigie Mellon University jika kurang dari tujuh jam, kamu lebih berpeluang terkena pilek. Gunakan waktu tidur dengan efisien. Peserta studi yang menghabiskan kurang dari 92 persen waktu tidur mereka setidaknya lima kali lebih besar kemungkinannya terkena pilek.
Fakta ke empat, jus jeruk tidak menangkal pilek. Lebih dari 30 studi yang dilakukan oleh para peneliti di Australia National University dan University of Helsinki mengatakan bahwa untuk sebagian besar orang, vitamin C tidak mencegah dan menyembuhkan gejala flu.
Fakta ke lima, virus pilek bisa membuat gemuk. Peneliti di Rady Children’s Hospital di San Diego menemukan anak-anak yang sudah terinveksi oleh 36 adenovirus, virus flue biasa yang menyebabkan gejala pilek kadang-kadang juga terkena masalah pencernaan. Beray badan mereka 50 pon lebih berat daripada anak-anak yang belum terinfeksi virus ini sebelumya. Tapi virus ini penyebab utama masalah berat badan.
Itulah fakta-fakta dari pilek dan batuk yang perlu kalian ketahui, dan jangan lupa jaga kesehatan. Walaupun penyakit ini sepele, tapi sangat menggangu aktivitas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar